Pusheen
Top 10 List of Week 08
Nadya Aprillia --- Palembang

Top 10 List of Week 08

  1. Difference between dispatcher and scheduler
    Pada slide terdapat istilah dispatcher yang telah dijelaskan. Pada website ini terdapat penjelasan singkat mengenai dispatcher dan lebih menjelaskan perbedaan dispatcher dengan scheduler dalam tabel.

  2. What does the dispatcher do?
    Dalam website ini menjelaskan apa yang sebenarnya dilakukan oleh dispatcher. Adapun tahapan-tahapan proses yang dilakukan oleh dispatcher sepertai special exits, SRBs dengan global priority, dan ready address space in order priority. Selain itu terdapat illustrasi yang memperjelas penjelasan.

  3. What is Burst time, Arrival time, Exit time, Response time, Waiting time, Turnaround time, and Throughput?
    Setelah membaca slide dan mencoba-coba menghitung average waiting time, tentunya menemukan istilah seperti burst time. Burst time itu sendiri apa? Dalam website ini menjelaskan mengenai apa itu burst time, arrival time, dan sebagainya. Menariknya dalam website ini dijelaskan dengan menggunakan beberapa diagram dan tabel yang mempermudah dalam memahami materi.

  4. Prediction of CPU Burst Time for a process in SJF
    Sebelumnya ketika mencari tahu tentang burst time, saya menemukan website ini mengenai bagaimana prediksi CPU burst time dalam proses di SJF. Didalamnya terdapat teknik seperti teknik static dan juga teknik dynamic.

  5. Round Robin Scheduling Algorithm with Example
    Di slide sudah ada penjelasan tentang Round Robin Scheduling Algorithm. Akan tetapi dalam slide ini selain terdapat penjelasan dan contoh round robin scheduling, terdapat juga penjelasan tentang karakteristik Round Robin scheduling disertai kelebihan dan kekurangn dalam menggunakan Round Robin scheduling.

  6. What is Processor Affinity & how to set Processor Affinity on Windows 10
    Ketika mencari tahu tentang processor affinity, saya menemukan website ini yang menjelaskan apa itu processor affinity beserta bagaimana cara set processor affinity dalam windows 10.

  7. Processor Affinity
    Terdapat penjelasan mengenai processor affinity. Dan uniknya dijelaskan juga bagaimana cara set process affinity dalam windows vista. Dalam website ini juga menjelaskan lebih lanjut mengenai specialized cores. Selain itu juga diakhiri dengan kesimpulan dari yang telah dijelaskan dalam website tersebut.

  8. Scheduling in Real Time Systems
    Berbeda dengan slide yang menjelaskan interrupt latency dan dispatch latency. Website ini lebih menjelaskan pengelompokkan berdasarakan implementasi (static atau dynamic) dan juga hasil analisis (self atau dependent).

  9. Java Program for Shortest Job First (SJF) Scheduling [Preemptive & Non-Preemptive]
    Ketika mencari tahu tentang shortest job first scheduling, saya menemukan website ini. Dalam website ini dijelaskan singkat mengenai apa itu SJF scheduling. Kemudian juga dijelaskan mengenai bagaimana cara implementasinya dalam bahasa Java.

  10. Difference between SJF and SRJF CPU scheduling algorithms
    Sebelumnya dalam slide sudah dijelaskan mengenai SJF scheduling. Saya menemukan website ini juga ketika mencari tahu tentang SJF. Apa itu SRJF (Shortest Remaining Job First) ada dijelaskan secara singkat dalam website ini. Yang lebih pentingnya adalah perbedaan dari SJF dan SRJF. Selain perbedaannya juga ada ditambahkan hal-hal apa yang serupa dalam kedua jenis CPU scheduling tersebut.


© 2021-2021 --- Nadya Aprillia --- File Revision: 0029---02-Mar-2021.